Udara adalah sumber kehidupan, tanpa adanya udara mungkin kehidupan di atas permukaan bumi ini seperti manusia, hewan dan tumbuhan tidak akan pernah ada. Oleh karena itu, udara menjadi penting bagi kehidupan mahluk hidup di planet ini, terutama udara yang bersih dapat menunjang kesehatan kita. Seiring perkembangan teknologi saat ini sepertinya tidak diimbangi dengan pemecahan atas dampak buruk yang dihasilkan, seperti pencemaran udara. Salah satu indikator bahwa udara menjadi buruk adalah kandungan debu di dalamnya.
Debu ialah nama umum untuk partikel padat kecil, partikel debu tersebut akan melayang di dalam udara dalam waktu yang relatif lama dan dapat masuk ke dalam tubuh lewat saluran pernapasan. Jika debu telah lama tertimbun di dalam alveoli, maka akan menyebabkan penyakit pernapasan. Oleh karena itu, kami akan memberikan referensi beberapa alat penyedot debu atau biasa disebut dengan vacuum cleaner.
Mesin penyedot bedu atau vacuum cleaner ialah alat elektronik yang sangat membantu kegiatan anda dalam membersihkan sofa, karpet maupun mobil. Akan tetapi, tidak semua merk vacuum ini bagus dan berkualitas. Agar anda tidak perlu pusing lagi saat hendak membeli vacuum cleaner, kami akan memberikan daftar sepuluh merk penyedot debu yang bagus dan tahan lama sehinggga anda bisa jadikan referensi jika hendak membelinya. Berikut informasinya:
1. Mayaka Handheld Vacuum Cleaner VC-112HJ
2. Electrolux Drum Vacuum Cleaner Z931
3. Bosch Canister Vacuum Cleaner BGL2B110
4. Philips Power Brush & Steam FC7020
5. Panasonic Canister Vacuum Cleaner MCCG300X546
6. Electrolux Upright Vacuum Cleaner ZS300
7. Hitachi Drum Vacuum Cleaner CV100
8. Mayaka Cyclone Vacuum Cleaner VC-1306HJ
9. Midea Handheld Vacuum Cleaner VC-SC861B
10. Sharp Canister Vacuum Cleaner EC-HX100Y-S
Vacuum cleaner atau biasa disebut dengan penyedot debu dirumah, kantor, sekolah dan yang lainnya tentunya juga perlu diketahui bagaimana merawatnya agar tidak cepat rusak alias awet. Hindari menyedot debu atau kotoran pada permukaan yang masih basah. Ada baiknya tunggu sampai kering agar butiran air tidak masuk ke dalam mesin, agar tidak merusak komponennya dan tidak berkarat.
Hindari menyedot partikel-partikel yang besar agar tidak mudah tersumbat. Mengganti kantong debu minimal sebulan sekali agar kotoran tidak menumpuk. Tumpukan debu pada kantong debu dapat menyebabkan berbagai penyakit dirumah. Segeralah matikan mesin apabila mesin alat penyedot menjadi panas atau terdengar suara yang aneh dari mesin tersebut. Periksa bagian dalam mesin, siapa tau ada yang menghalangi atau menyumbat pipa atau selang. Bersihkan alat penyedot debu atau vacuum cleanernya, setiap kali setelah pakai dan simpan didalam tempat kering.
Demikianlah informasi tentang
solusi tepat memilih alat penyedot debu, agar anda tidak bingung mencari-cari alat pembersih debu dirumah. Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat. Sekian dan terima kasih.